Lightning Cloud

Monday, January 28, 2013

Kunyah Kacang dan Kunyah Khasiatnya

     Hello semua....( ̄▽ ̄)ノ kali ini gue mau ngasih info tentang kacang dan khasiatnya. info yang akan gue share ke kalian ini, gue kutip dari majalah prevention. Kalian tahu kacang? camilan yang sering kita kunyah sewaktu nonton film atau siaran bola ini, ternyata selain rasanya enak dan gurih, dengan mengonsumsi segenggam penuh kacang tiap harinya terbukti berkhasiat menurunkan resiko penyakit jantung dan diabetes. Ada beberapa jenis kacang yang memiliki keunggulan tersendiri, yaitu:

1.  Kacang Almond

     Setiap 30 gram Kacang Almond mengandung polifenol yang baik bagi jantung dan dapat , menurunkan kadar kolesterol LDL.

2.  Kacang Hazelnut
     
     Kacang ini kaya akan asam amino arginine yang dapat melemaskan pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah. selain itu, hazelnut juga mengandung sejumlah nutrisi yang diperlukan oleh tubuh, seperti vitamin E, vitamin B ,dan folat.

3.   Kacang Pistachio
     
     Enggak cuma gurih dan renyah, kacang ini juga dapat menurunkan kadar kolesterol LDL hingga 12%  apabila kita mengonsumsinya secara rutin. fakta ini berdasarkan penelitian terbaru dari Pennsylvania State University.

    Nah, sekarang reader udah tahu kan kalau kacang itu selain garing dan gurih juga punya khasiat yang cukup berguna, apalagi untuk orang-orang yang umurnya  sekitar 30- 40 keatas yang mulai was-was sama penyakit seperti diabetes, kolesterol, ataupun jantung. Nah, Kalau begitu jangan tunggu sampai gigi-gigi kalian ompong untuk mengonsumsinya. Mumpung gigi-gigi kalian masih utuh, apa salahnya mencoba?
    

0 comments:

Post a Comment